The Energy Building 8th Fl, SCBD Lot 11A, Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53, Jakarta 12190

corsec.mpi@medcoenergi.com

021-2995-3300

TENTANG

FILOSOFI KAMI

FILOSOFI KAMI

PROFESIONAL

Seluruh pekerja harus berperilaku profesional, yang berarti, antara lain:

  • Kompeten dalam bidangnya
  • Memiliki “semangat juara”.
  • Senantiasa berupaya meningkatkan kemampuan diri.
  • Memiliki kemampuan profesional dan mengetahui batas kemampuannya.

ETIS

Seluruh pekerja harus berperilaku etis, yang berarti, antara lain:

  • Menjalankan usaha secara adil dengan integritas tinggi.
  • Menerapkan standar etika tertinggi pada setiap waktu.
  • Memahami dan mentaati kebijakan etika dan tata kelola perusahaan.

TERBUKA

Seluruh pekerja harus berupaya untuk berperilaku terbuka atau transparan, yang berarti, antara lain:

  • Mendorong informalitas dan keterbukaan dalam berkomunikasi.
  • Membangun suasana dan rasa saling percaya di antara pekerja dan manajemen.
  • Saling menghormati, berpikiran terbuka dan memiliki etika kerja yang tinggi.

INOVATIF

Seluruh pekerja harus menumbuhkan semangat inovasi, antara lain dengan:

  • Membangun budaya untuk selalu ingin lebih maju.
  • Senantiasa mencari terobosan demi tercapainya hasil atau proses yang lebih baik, lebih aman, lebih murah, dan lebih cepat.
  • Memiliki kematangan intelektual dan emosional.